Hamzah Haz Imbau Gus Dur Konsentrasi ke SI


Hamzah Haz Imbau Gus Dur Konsentrasi ke SI
10-7-2001 / 12:49 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Hamzah Haz, mengimbau Presiden Abdurrahman Wahid untuk lebih berkonsentrasi menyiapkan diri menghadapi Sidang Istimewa (SI) dari pada sibuk menciptakan format kompromi. Pasalnya, partai pemenang pemilu, PDI Perjuangan, sudah tidak mau hadir dalam pertemuan yang digagas oleh presiden. Itu dilontarkan Hamzah kepada wartawan di sela-sela peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di kediamannya di Jalan Tegalan Jakarta Pusat, Sabtu (7/7).

Imbauan Hamzah Haz tersebut berkaitan dengan ancaman Presiden Wahid yang akan mengeluarkan dekrit presiden jika SI digunakan untuk menjatuhkannya. “Kalau dekrit itu dibuat tanpa landasan yang kuat, itu artinya presiden hanya mementingkan kekuasannya. Tidak memikirkan keadaan bangsa dan negara ini,” ujarnya.

Hamzah juga menilai, dekrit itu akan menjadi bumerang bagi Presiden Wahid sendiri. “Tanpa didukung DPR, kekuatan dari TNI, Polri dan rakyat, dekrit itu percuma saja,” kata Ketua Umum PPP ini.

Acara Maulid Nabi yang digelar PPP itu dihadiri Menteri Koperasi dan PPMK Zarkasih Nur, Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, Ketua Umum Partai Nahdatul Umah KH Sukron Makmun, Habib Syeikh Al Jupri dan Wakil Ketua MPR Tosari Wijaya serta pengurus DPP PPP lainnya. (Siti Marwiyah)

Tinggalkan komentar